Jumat, 22 Desember 2017

True Stalker

Buku ini sebenarnya sudah lama aku liat di atas meja  ponakanku... novel dengan gambar sepatu, boneka dan hp beserta lolipop. Aku menyadari bahwa sepertinya ponakanku mulai mengikuti jejakku... suka membaca novel (tapi novelnya bukan novel yang "abal2" yach guys) terbukti dengan beberapa kalinya dia meminjam novelku... dan akupun selalu meminjamkannya dan memilihkan novel yang tepat untuk usianya yang baru 17 thn sekarang dia sudah mulai membeli novel untuk koleksinya sendiri dari uang jajannya, waktu itu image si buku di mataku adalah palingan novel ini, novel alay, novel anak muda yang isinya hanya "sam**h" doang..., dan si novel hanya teronggok pasrah di atas meja ponakanku... dan entahlah apakah si novel sudah di baca ato belum sama yang punya....

Kemarin karena lagi gak ada kerjaan di rumah iseng aku masuk ke kamar ponakanku, si novel masih ada di atas meja dengan posisi yang sama seperti gak pernah di sentuh-sentuh... akupun bertanya... "sudahmi kow baca kah ini novel"... kataku, "iye sudah lama mi ka tammat" iseng kuambil si novel dan membaca sinopsisnya.... gak tertarik sich aku... cuma karena gak ada kerjaan dan novelku sudah ku baca semua... akhirnya si novelpun pindah ke tanganku... "pinjam dulu lek"......

Si novel sekarang sudah ada di kamarku... mulailah aku tenggelam di dalam alur-alur ceritanya... di awal aku membaca si novel... aku hanya bergumam dalam hati... "tuch kan sama saja dengan novel2 remaja masa kini yang alay2...", tapi karena memang aku suka membaca... ku lanjutkanlah membca si novel... dan ko' lama2 isi novelnya jadi menarik ya... terus terang saja di usia ku yang sudah tua begini (hahaha...), si novel mampu mengembalikan kenanganku di masa-masa sma... benaran... kenangan yang kata sebagian orang bahwa masa sma adalah masa2 terindah dan menurutku itu benar adanya.... isi novel ini tidak melulu hanya membahas soal percintaan, tetapi membahas seluruh dinamika sma... isi novel ini khas kegiatan anak-anak sma yang sama juga di jamanku... cuma bedanya di jaman aku dulu kami belum kenal gedget... blum tau telfon, laptop masih barang mewah.... dan kebanyakan kami ke sekolah dengan berjalan kaki atau menumpang bis....

Semakin kehalaman-halaman berikutnya novel ini makin menarik... dan pas di baca untuk anak - anak sma jaman now, bahasanya ringan dan mampu membuat pembacanya tenggelam di dalam barisan kata-katanya.... tokoh pemeran utamanya di gambarkan sebagai anak sma yang biasa-biasa saja, tidak lupa sholat, mendengar kata orangtuanya dan anak yang penurut meski dia seorang anak yang di besarkan oleh orang tua tunggal.... Tokoh pemeran keduanyapun di gambarkan dengan sangat baik... meski mungkin di awal si tokoh di gambarkan memiliki kebiasaan buruk tapi di akhir cerita si tokoh keduanya di gambarkan mampu menghilangkan kebiasaan buruknya....

Sangat menginspirasi menurutku di tengah kehidupan anak-anak sma jaman sekarang yang dikelilingi dengan teknologi yang terkadang membuat mereka induvidual...., buku ini sepertinya menjadi cermin... bahwa hidup di dunia nyata bersama teman-teman adalah lebih baik, menemukan sahabat di antara banyak orang adalah sebuah anugrah... apalagi jika persahabatan itu sampai di usia tua kita, bahwa mendegar dan mengikuti nasehat orang tua adalah hal yang benar dan akan kita rasakan sendiri manfaatnya suatu hari kelak, dan lain sebagainya..... banyak pelajaran yang bisa kita ambil dari isi novel ini

Dan sau lagi yang membuatku takjub... buku ini ternyata karangan atau karya dari seorang anak palopo... yang sangat dekat dengan kampungku hahahahahahaha....




"jangan melihat buku hanya dari sampulnya, baca dulu... maka kau akan mengetahui isinya ^^"  


Selasa, 12 Desember 2017

Seru-seruan

Yuupp.... sudah  6 bulan ini aku ikut aktif senam yang di lakukan di hari sabtu dan minggu di bawah bimbingan Dokter Chuya... sebenarnya itu masih kurang dan olehnya itu akupun secara rutin menambah waktu senamku menjadi 3 sampai 4 kali dalam seminggu biar hasilnya maksimal terhadap tubuhku.... 2 hari sisanya itu aku lakukan sendiri di rumah selepas pulang kerja dengan mendownload video-video senam yang biasa di berikan oleh Dr Chuya dan ataupun senam2 aero ringan untuk pemula.....

Alhamdulillah, sampai saat ini senam itu (kita sebut saja olahraga) bermanfaat sekali bagi tubuhku... yang dulunya aku selalu merasa cepat lelah sekarang tidak lagi, kepala yang dulu selalu migrain jika siklus haidku tiba... sekarang sudah berkurang meski terkadang masih datang dengan sakit yang tidak separah  dulu lagi... dan memang semuanya tidak instant... butuh proses dulu.... dan satu lagi bonus yang ku peroleh... badanku yang dulu  segede gentong... ^^ sekarang lumayan menyusut... meski jarum timbangan tidak terlalu drastis ke arak kiri.... but tidak apa-apa... aku kejar sehatnya... kurusnya sich bonus... hehehe....

Di minggu kemarin Dr. Chuya selaku instruktur kesehatan kami, memberikan ide bagaimana kalo hari minggu nanti di adakan Family Gathring (FG), untuk semua ibu-ibu dan gadis-gadis ^^ yang aktif ikut senam... dengan tujuan biar kita bisa kenal dan akrab dengan teman-teman yang sama-sama ikut senam... ide itupun di sambut baik oleh teman-teman dan di adakanlah rapat kecil-kecilan.... meski aku tidak ikut rapat... tapi aku masih bisa mengikutinya dengan menonton siaran langsung rapat yang di shoot ke FB oleh salah satu teman (memang kecanggihan teknologi tidak bikin kita ketinggalan berita yach hehehe)... dari hasil rapat di sepakatilah bahwa hari minggu nanti FG akan di adakan di pantai C salonsa agendanya akan berisi beberapa games, acara tukar-tukaran kado dan tentunya acara makan-makan....

Kemarin Tiap orang memiliki tugas untuk memasak makanan yang akan di bawah ke pantai ada yang buat lauknya, ada yang buat nasinya, ada yang buat kue-kuean, dll... dan karena aku gadis kantoran yang punya waktu sempit unutk memasak... (hehehe), maka urusan memasak ini aku ngikut ke grupnya kakak dan menyiapkan tek kotak dingin... beres dech hehehe.... oh iya tiap orang juga di wajibkan membawa kado yang nanti di tukarkan secara acak dengan kado teman kita sendiri hehehe....

Hari itupun tiba.... semua games di laksankan, semuanya berjalan seru,,,, dan semuanya menjadi basah-basahan... semua wajah terlihat tersenyum dan tertawa bahagia... semuanya menjadi akrab dan karib... dan wah ide ini memang ide yang luar biasa... apalagi untuk seorang ibu-ibu... yang notabene hanya mengurus anak, suami, dan rumah... acara ini seperti sebuah pelepas penat dengan kemonotan hidup mereka... akupun tidak memungkirinya... minggu kemarin adalah menjadi acara yang membuatku menjadi relax dan fresh setelah seminggu selalu berkutat dengan pekerjaan dan menghadapi karakter mahasiswa yang bermacam-macam.....

Satu-satu acara terlaksana dengan baik.... dan tibalah waktu makan..., sayangnya acara makan ini tidak semulus dengan acara yang lain..., ini menurut pendapat pribadiku yach...., kenapa aku bilang tidak berjalan mulus... karena beberapa makanan raib tidak berbekas... entahlah, mungkin si makanan tengah berjalan-jalan ke tempat yang lebih baik hehehe.... beberapa teman ada yang mengeluh karena tidak kebagian makan... sementara ada sepelintiran cerita... katanya ada ibu-ibu yang terlalu kreatif... sehingga si makanan berpindah ke dalam tas-tas mereka... akupun sebenarnya melihat... tapi tidak ingin berburuk sangka dan mengganggap mungkin sebagian ibu-ibu itu memang lebih membutuhkan hehehe... dan sayang sekali menurutku acara yang sudah kita buat bersama, yang seharusnya kita nikmati bersama harus tercoreng dengan tindakan-tindakan keegoisan sebagian ibu-ibu.... padahal ini kan acara bersama jadi semestinya semuanya di nikmati bersama termasuk urusan makan.... dan yach... kembali lagi (ini menurut aku lagi yach)... acara kemarin bukan hanya mengakrabkan sesama teman senam... tapi acara ini juga bisa membaca dan mengenal karakter teman kita... dan bukankah itu menjadi poin penting? mengenal karakter teman kita... agar kita bisa mengerti dan tau dengan sifat mereka.... but dari kesemuanya aku pribadi merasa sangat bersyukur telah bergabung dengan grup senam tersebut... karena manfaatnya sangat besar bagi tubuhku.....

Yuppp intinya acara kemarin berjalan dengan sangat baik dan sukses.... dan 3 hari ini acara tersebut menjadi viral di sosmed dan berhasil buat kita senyum-senyum sendiri jika melihat hasil foto-fotonya dan video2nya... InsyaAllah kedepannya jika acara ini ada lagi.. tentunya akan ada persiapan lebih baik lagi... dan tentunya kita bisa belajar dari pengalaman pertama... dan memperbaiki yang kurnag.... tapi seperti kata-kata kebanyakan orang.... bahwa pengalaman pertama memang begitu menggoda hahahahahaha... selanjutnya terserah anda... (lho ini kok jadi seperti iklan yach ... wkwkwk...????)


Semuanya Basahhh... semuanya dapat kadooo... ^^

Moms2 cetarrr hahaha......

So Guys... mari bergerak bersama dan mari sehat bersama......   
Special Thanks To Dr. Chuya selaku Penggagas dan kepala suku Acara 
Thanks To Team rempong yang bantuin dokChu
Thanks To Ibu-ibu yang sudah siapin makanannya
Thanks To ibu-ibu (lagi^^), yang sudah siapin kadonya 
dan The Last Thanks to nunie... untuk foto-fotonya yang keren abizzz.....

Rabu, 22 November 2017

Pasti di temukan....

Aku percaya, setiap orang, suatu saat nanti, pasti akan diketemukan. :)
Kamu, suatu saat nanti pasti akan diketemukan.
Tidak peduli seberapa tidak menariknya dirimu, betapa tidak signifikannya keberadaanmu bagi dunia ini, betapa tidak berharganya dirimu, betapa berantakannya kamu, kamu pasti akan tetap diketemukan. Kamu akan diketemukan oleh dia, yang benar-benar mencintaimu, yang merasa dirimu adalah segalanya, yang merasa bahwa dengan dirimu, semuanya CUKUP.
Setiap orang pasti akan diketemukan, kamu pasti akan diketemukan. :)



"Seperti yang tertulis di Here's a blog: , Tumblr"

Selasa, 21 November 2017

Ibu muda dari Palestina

Hari ini membaca postingan teman yang lagi beribadah di tanah suci, membuat anganku kembali ke sana... menerawang dan menjelajahi memoriku tentang tanah haramNya... mulai dari bangunan-bangunannya, makanannya, penduduknya, orang-orang yang merawat masjidil haram, sampai kepada jamaah yang datang beribadah di sana....

Ini tentang seorang ibu muda yang datang ke Makkah untuk menunaikan ibadah umrah juga... saat itu kami hendak menunaikan sholat ashar, demi mendapat tempat di dalam masjidil haram yang langsung berhadapan dengan ka'bah dan sedikit terlindungi dari sinar matahari... maka aku sudah berada di masjid di waktu dhuhur... aku sengaja berangkat lebih awal..., sambil menunggu ashar... akupun bebaringan di seputaran tempatku tadi sholat dhuhur... tempat itu memang di khususkan untuk perempuan... jadi sangat nyaman untuk membaca Al-Quran ataupun hanya sekedar selonjoran dan rebahan sedikit meluruskan badan yang capai karena kelelahan.....

Sesaat sebelum adzan ashar berkumandang tempat itu menjadi penuh... beratus jamaah wanita mendesak (mungkin ada sedikit yang memaksa) untuk terus masuk ke ruangan itu meskipun sudah penuh..., aku yang memang sudah berada di tempat itu sejak tadi, mempersilahkan seorang ibu muda untuk duduk di sebelahku... setelah beliau selesai melakukan sholat sunnat dan sudah duduk nyaman untuk menunggu adzan ashar akupun tak lupa bersalaman dengan dia dan berkenalan... dengan bahasa inggris yang terbata-bata (yang sama dengan ku hehehe) diapun bertanya aku berasal dari mana... akupun menjawab bahwa aku dari Indonesia... dan tak lupa pula dia mengenalkan dirinya bahwa di berasal dari Palestina.... waktu aku mendengar kata palestina... entah mengapa perasaanku langsung iba melihatnya... secara tidak sadar aku memperhatikan tangan-tangannya, beralih ke kuku2 tangannya yang  sedikit menghitam tanda kurangnya perawatan tapi itu adalah tangan yang merawat anak-anaknya sangat kontras dengan kulitnya yang putih , raut wajahnya seperti kelelahan tapi bersinar bahagia..., akupun berbincang dengannya dan berkata apakah di palestina baik-baik saja... apakah keluarganya baik-baik saja... air mataku sudah ada di sudut-sudut mataku... lalu ia memelukku dan berkata... bahwa "saudariku kau jangan khawatir... kami di sana baik-baik saja..., ada Allah yang selalu melindungi kami... InsyaAllah kami kuat".... dan seketika rasa iba yang tadi mampir di benakkan menguap begitu saja..., dan membatin bahwa mereka adalah orang-orang terkuat yang dipilih Allah... mereka yang hidup di daerah dengan gejolak peperangan masih memiliki iman... pelukannya seolah-olah berkata... "heiii... kami tidak perlu di kasihani.., kami hanya butuh dukungan dan doa dari saudari sesama muslim"....
Bibirku hendak bertanya lagi, sejak kapan dan bagaimna dia bisa beribadah di Makkah..., tapi adzan ashar menghentikan perbincanganku...., setelah sholat ashar aku berniat untuk kembali menyambung perbincanganku... tetapi sepertinya dia terburu2 dan sekali lagi menjabat tanganku untuk pamit dan berlalu hilang di tengah ribuan manusia.....


Saat itu aku belajar... bahwa prasangka kita mengenai kerapuhan seseorang karena cerita yang kita dengar tentang dirinyakah, atau ttg tempat tinggalnyakah... mungkin saja adalah salah... karena kita hanya berprasangka dari cerita... tidak mendegarnya langsung dari yang bersangkutan......., dan dimanapun sekarang ibu muda itu... semoga Allah selalu bersamanya..... 



     
"Rindu yang teramat terhadap tanah haramMu...."

Kamis, 26 Oktober 2017

Pramugari berkulit legam

Ini cerita lain dari perjalanan umrohku di tahun 2016 lalu...., entah mengapa di saat tadi, aku yang tengah mengawasi mahasiswa ujian tengah semester... mengingat-ingat perjalanan umroh itu kembali dan  angankupun mengembara dan teringat sosok pramugari itu, seketika saja senyumku mengembang... dan mengembara di awal tahun 2016 itu....
waktu itu kami berangkat ke tanah suci dengan menumpang pesawat Garuda Indonesia.. jadwal keberangkatan kami hari itu adalah di pukul 10 pagi... setelah cek in dan pesawat telah lepas landas, dan kami sudah duduk nyaman... aku seperti biasa memperhatikan sekeliling aku... yang paling pertama aku cari adalah kamar kecil... biar nanti kalau ingin ke kamar kecil aku tau hendak kemana... waktu itu aku duduk di sisi sebelah kanan pesawat dan di bangku ketiga dari kanan itu... yang artinya di samping sebelah kiriku adalah lorong pesawat yang di gunakan untuk akses ke sana mari...., dan yess artinya aku tidak perlu mengganggu 2 rekanku yang sederet jika hendak ke kamar kecil... 
Di waktu aku mengamati itulah aku melihat sesosok pramugari yang tampilannya sangat berbeda dengan pramugari kebanyakan..., jika pramugari yang biasa kita liat berkulit putih, tinggi semampai, langsing yang menjurus ke kurus,  dandanan (yang menurutku) terlalu tebal hehe..., maka pramugari yang satu ini kebalikannya... kulitnya hitam legam, tingginya biasa2 saja (mungkin setinggi dengan aku), badannya sedikit berisi, dan dandanannya sederhana saja... hanya sapuan bedak tipis dan gincu yang juga tipis-tipis saja... wajahnya khas wanita papua... tapi menurutku dia sangat manis dengan tampilan yang sederhana begitu..., tannpa sengaja aku mulai memperhatikan gerak geriknya... mulai dari dia menawarkan minuman kepada penumpang... sampai berbicara kepada salah seorang penumpang berkebangsaan Arab yang memang sepesawat dengan rombongan kami.... 
Senyumnya tidak pernah lepas dari bibirnya... santun dan sopan caranya berinteraksi... dan kemampuan bahasa inggrisnya yang bagus sekali menambah keinginanku untuk mengawasi gerak geriknya... mungkin sadar aku memperhatikannya... maka iapun menoleh ke arahku dengan tetap memberikan senyumannya... aku yang merasa tertangkap basah (hehe), juga melempar senyum kepadanya.... dan mengalihkan pandanganku ke arah lain... dan dalm hati berkata aduh kepergok nich haha... tiba-tiba rekanku (ibu kira) yang duduk tepat di sampingku berkata... "ni... liat kow itu pramugari yang orang papua... manisnya tawwa di'... baiknya lagi.., dari tadi ku perhatikan i..., inimi tawwa di bilang... biar dia ndak seperti pramugari yang lain.. tapi sikap dan isi otaknya memang layak jadi pramugari...", dan teman yang satunya lagi menimpali "iyo tawwa, dari tadi juga kuliat2 i".... dan ternyata pemirsa... bukan hanya diriku yang asyik memperhatikan sang pramugari... dua rekan ku juga tengah asyik memeperhatikannya.... yach karena memang dia pramugari yang unik di antara rekan-rekannya yang di pesawat kala itu....
Singkat cerita waktunya makan saing..  sang pramugari dengan sikap dan lincah membagikan makanan kepada penumpang... dan giliran aku yang memperoleh jatah... dan sang pramugari berkulit legamlah yang membagikan makanan ke aku... masih dengan wajah senyumnya dia menawari mau makan nasi putih atau nasi goreng... dan setelah aku menjawab mau makan apa... refleks saja mulutku berucap... "cantiknya ki mbak...", dan dengan senyum lebar di mengucapkan "ooww terimakasih".... dan setelah makan siang... kembali kebiasaan baruku yang mulai di atas peswat ^__^ kumat... memperhatikan gerak-gerik si pramugari...., yach ini mungkin yang dikatakan cinta pada pandangan pertama.... cinta pada sesama mahkluk Allah yang santun dan sopan...., asyik menyaksikannya karena menurutku dia hebat, dia punya kepercayaan diri.. (yang kebalikan dari aku, selama ini PD itu dengan susah payah kubangun hiks...), dia santun dan yang paling utama dia pandai memperlakukan sesamanya....., karena mungkin dia sudah biasa di perhatikan sama aku...., maka ketika aku sekali lagi kepergok... dia hanya melambaikan tangannya ke aku (dadah2 kecil), masih tetap dengan senyumnya..., akupun merasa sudah berteman dengannya... dan jika dia mampir ke tempatku menawarkan sesuatu pasti jadi sdikit panjang... karena aku dan ibu kira mengajaknya sedikit ngobrol... hehe... 
Yach hari itu aku belajar bahwa tampilan fisik bukanlah menjadi halangan untuk mengepakkan sayap2 kecil kita... dan dalam waktu 12 jam itu aku banyak belajar (lagi) dari sang pramugari...., dan akhirnya dimanapun sekarang sang pramugari itu... semoga ia selalu dalam lindunganNya... dan semoga ia selalu sehat-sehat saja..... ^^
Oh iya satu penyesalanku waktu itu... kenapa aku gak minta foto sama dia... biar ada kenang2an hahahaha....





"Angan yang kembali mengembara ke tanah haramMu.... kangennya dengan tempat itu... T__T"

Kamis, 28 September 2017

Menyembuhkan Resah... by : CahayaLangitKe7

Meminjam tulisan dari CahayaLangitke7.... dan mungkinkan ini yang tengah berlaku.... ketika resah dan pongah sesaat...., ketika bbrpa wktu yang lalu bersama dengan kondisi yang berbeda.... dan akhirnya aku mampu memaafkan diriku dan aku mampu menghapus resahku... anggpalah itu uji coba, yach... uji coba dengan hasil yang di luar ekspektasiku.... aku tanpa ragu lagi bergerak... bahwa kita memang belajar dari kesalahan-kesalahan masa lalu... dan menyakini bahwa mmg aku berada di dunia yang jauh darimu..........

Dari sunyi aku belajar bagaimana menyembuhkan resah, mengobati luka tanpa harus menyalahkan siapa-siapa.

Di antara keheningan, aku berusaha menenun kata-kata, untuk kujadikan pelindung saat angin musim gugur menerpa.

Lalu, kutegakkan kepala dan hati bersama kata dan sepi. Agar kaki bisa menapak. Di antara sepi dan resah. Hawa angin musim gugur yang menerpa tak lagi menjadi beban.

Aku membawa langkah pelan-pelan. Menyusur jalan kerapuhan, masuk ke lorong lorong sunyi. Kulewati setapak kenangan dan pusara  penyesalan. Kemudian langkahku terhenti.

Bulan baru saja setengah lingkaran. Ku hirup pelan-pelan aroma tanah yang basah. Sinar sendu cahaya bulan tertumpuk di pelupuk mata, membuat genangan di antara gelap. Kadang, aku menolak semua takdir yang di gariskan untukku, tapi ada satu keyakinan yang membuatku agar tetap tegar dalam melangkah. Meski harus berputar di antara jalan dan lorong sunyi. Aku tahu, bahwa Tuhan akan memberiku pelangi di setiap badai, senyum di setiap air mata, berkat di setiap cobaan, lagu indah di saat sunyi dan jawaban di tiap doa.




"Duniaku dan aku"

Senin, 24 Juli 2017

Mie Basah buatan sendiri

Sudah hampir 5 bulan ini aku membatasi makanan berdaging masuk ke dalam tubuhku, dan juga berbagai makanan cepat saji, tapi untuk melakukan hal tersebut bukan perkara yang mudah..., karena aku sebenarnya penggemar daging dan penggemar makanan cepat saji terkhusus indomi...., untuk menjalani diet daging aku merasa cukup baik-baik saja menjalaninya... yang berat adalah "berpisah" dengan indomie... dan beberapa masakan olahan mie yang harus aku coret dari daftar menu makananku.... sehingga jika aku list yang boleh aku makan hanya mie ayam dan mie goreng (olahan bukan yang instant) saja yang boleh aku makan....

Karena aku merasa pula bahwa mie ayam yang di jual di kotaku rada2 bikin eneg..., iseng kemarin aku buka youtube dan bertekad mencari cara membuat mie olahan sendiri... yang tentunya di jamin kebersihan dan kesehatannya... setelah menjelajah dumay.. akhirnya kutemukanlah resep yang menurutku pas untuk ku buat (pas murah bahannya, pas mudah buatnya hehehe...), dan sekalian saja aku juga mencari resep unutk membuat mie ayam yang mudah...., so... simak yuk bahan dan cara buatnya 

Bahan untuk membuat mie basah :
1. 1/2 kg tepung terigu protein tinggi (aku pakai merek cakra kembar)
2. 2 butir telur
3. 1 sdt garam
4. 110 ml air

Cara membuatnya :
dalam wadah, campur terigu dan garam lalu aduk-aduk sebentar... buat lubang ditengah terigu lalu masukkan kocokan telur dan uleni adonan dengan menggunakan tangan, masukkan air sedikit demi sedikit sampai adonan kalis dan tidak lengket di tangan... oh iya adonan mie ini tidak boleh kelebihan air alias kelembekan yach guys... nanti pas di bentuk mie jadinya gak sempurna benar....., bagi 8 adonan lalu ambil 1 bagian adonan pipihkan sedikit dengan tangan lalu gilas dengan penggilingan molen mulai dari no 1... ulangi menggiling adonan di no 1 sebanyak 3 kali, dan setiap pengulangan lipat adonan menjadi 2 biar adonan hasilnya mulus... jika di rasa cukup mulus tipiskan adonan dengan merubah posisi gilingan di no 3... ulangi step ini sebanyak 3 kali pula... setelah itu taburi kedua sisi adonan dengan terigu lalu cetak adonan pada cetakan mie...beri sedikit terigu dan atur adonan yang sudah berbentuk mie pada wadah... lakukan sampai semua adonan habis... dan mie siap digunakan untuk aneka olahan mie
mie pertamaku... cukup cantiklah....^^
kemarin mie yang aku buat ini aku jadikan olahan mie ayam... simak yyoo....
Bahan ayam kecap untuk mie ayam :
1. 1/2 kg ayam filet iri kotak2 kecil
2. 5 siung bawang merah
3. 3 siung bawang putih
4. 1 ruas jari jahe
5. 1 lembar daun jeruk
6. 1 batang serai
7. 1 lembar daun salam
8. 6 sdm kecap manis
9. 2 sdm saos tiram
10. 1/2 sdt lada
11. air secukupnya
12. 4 batang daun bawang
13. garam secukupnya
14. penyedap rasa secukupnya

Bahan kuah untuk mie ayam :
1. Tulang ayam sisa dari ayam filet
2. 3/4 ltr air
3. 2 siung bawang putih
4. 1/2 sdt lada

Bahan pelengkap :
1. 1 ikat sawi

Cara membuatnya  
Setelah mie selesai di buat maka langkah selanjutnya buat ayam kecapnya : haluskan bawang merah, bawang putih dan jahe...tumis dengan menggunkan sedikit minyak, aduk2 sampai aromanya keluar, lalu masukkan sereh yang di keprek, daun jeruk, daun salam dan lada aduk2 lagi sebentar lalu masukkan ayam dan tambahkan air secukpnya atau sesuai selera, masak ayam sampai airnya sedikit menyust... lalu masukkan daun bawang yang telah diiris kasar tambahkan pula kecap manis dan saos tiram, beri garam dan penyedap rasa aduk2 sebentar test rasa dan angkat.....
sembari tadi menunggu ayam kecap matang bisa buat kuah mienya: masak air 3/4 ltr bersama tulang ayam, masukkan bawang putih keprek dan di cincang kasar, masukan pula lada dan garam, biarkan sampai mendidih dan air berubah menjadi air kaldu... sisihkan
Penyajian : dalam panci ambil air sebanyak 1 liter setengah dan didihkan, setelah mendidig ambil satu gulung mie yang banyaknya sesuai selera lalu masukkan ke dalam air mendidih bersama sawi yang sudah di potong2 dan biarkan mie dan sawi matang di tandai dengan mie mengapurng... setelah mie matang angkat dengan saringan, lalu letakkan dalam mangkok beri 1 sendaok sayur kuah dan beri atasnya dengan 2 sdm ayam kecap (boleh lebih), sajikan bersama pangsit goreng, jeruk nipis, kecap dan sambel..... uuueennnaakk tenan


Mie ayam aku kemarin sukses dengan rasa yang tidak kalah enak dengan penjual2 mie ayam lainnya hehehe.....



"sekali nyoba sukses.....yyeessss"

Senin, 19 Juni 2017

RahasiaNya

19-06-19xx 
Adalah angka yang menjadi rahasiaNya... yang tidak ada seorangpun tau bahwa angka tersbut akan menjadi angka di mana seorang anak perempuan akan di"kirim" ke bumi dalam seorang rahim seorang ibu..., Ibu yang sederhana... ibu yang tegas... ibu yang tidak memiliki pendidikan tinggi tapi bercita2 akan memberikan pendidikan tinggi kelak kepada anak-anaknya... dan benih dari seorang ayah... ayah yang penyabar, ayah yang penurut, ayah yang pekerja keras, ayah yang disiplin dan ayah yang selalu bergegas ke masjid ketika suara Adzan berkumandang.... dan anak perempuan itu adalah aku....

19-06-19xx
tepatnya hari ini, adalah angka pertama kali aku menghirup udara dunia, pertama kali melihat dunia, dan pertama kali aku melihat kedua orang yang telah "membawaku ke dunia"..., dan saat itupula aku baru pertama kali mendangar suara selain suara detakan jantung ibuku...., suara yang di perdengarkankupun untuk pertama kalinya adalah suara takwa... yang keluar dari mulut ayahku dengan indahnya.... beliau memperkenalkanku dengan Rabbku... pemilik segala yang ada di alam semesta ini... angka itu menjadi awal aku melewati hari2ku... tiap tahun angka itu akan berulang, dan dengannya aku sadar bahwa dunia ini hanya persinggahan...

XX-YY-ZZZZ
Adalah angka yang PASTI... dan aku tau angka ini pasti..., tapi aku tidak tau tepatnya, angka berapa yang akan menggantikan XX-YY-ZZZZ ini... karena sekali lagi angka ini adalah rahasiaNya, angka ini bisa di bilang sangat special lebih special dari angka 19-06-19xx... karena angka ini adalah angka di mana aku akan berhenti menghirup udara dunia ini, angka di mana aku akan berhenti melihat dunia lagi, angka di mana aku akan berhenti melihat kedua orangtuaku dan berinteraksi dengan mereka, dan angka dimana aku tidak bisa mendengar suara2 bumi lagi.... angka ini masih rahasiaNya...., tapi dengan berulangnya angka 19-06 tiap tahun,  InsyaAllah aku tidak akan lupa bahwa akan ada angka yang akan menghentikan berulangnya angka 19-06 untuk ku... karena angka itu PASTI..........


"menulis ini karena terinspirasi dari catatan adek sepupu di FB..., yang mengingatkanku bahwa menua hanya kepastian yang di lalui didunia sj, dan PASTI akan terhenti jika waktunya sudah tiba...  *thanks to Pontang Kisman... untuk cat kecil di FBnya ketika berultah 3 juni kmarin, dengan title saya 3juni saya 35tahun"

Jumat, 09 Juni 2017

Hitam dan Putihmu

Melepas segenap beban kegundahan
Dinding penyekat memang telah kubentuk dengan kokoh
Baru saja....  ketika telah hitungan tahun berlalu
Bukan karena aku 'buta'... tapi memang segalanya baru muncul ketika tahun-tahun berlalu
Ketika diri berada di titik nol, yang butuh pegangan dan dukungan
 Dan kenyataan pahit harus ku terima
Karena hiruk pikuk duniamu, dan club duniamu
Tidak bisa mengalihkan pandanganmu meski hanya untuk sekedar kata "hallo" sj
Dunia dan clubmu... yang di penuhi warna hitam dan putih memang telah menjadi hidupmu
Tidak ada yang mampu merenggutnya, apalalgi hanya untuk deretan huruf nn
Apalah makna sederet nn, di banding gempitanya si hitam putih
Memaklumi, hanya itu yang aku lakukan
Tetapi menjadi heboh dan ribut untukmu harus ku lenyapkan
Menjadi pendengar sekaligus tong sampah sudah saatnya kukubur
Menjadi jembatan sekaligus pemutus tali yang mungkin bisa menjerat lehermu dengan ikhlas harus kulepas
karena apalah makna rentetan huruf nn, dibanding si hitam putih
karena si hitam putih, bukan hanya hitam putih, ia bisa menjadi pink atau kuning.....
Dan itu adalah hidupmu.......
Dan aku telah lelah untuk terus memaklumi........ 





"Arrivederci.... Addio"

Jumat, 26 Mei 2017

My Trip My Adventure Bali

Tut...tut.., bunyi hp grup WAku... dari perbincangan biasa, tiba-tiba salah satu teman mengajak liburan...., sebenarnya rencana liburan kami ini sudah lama kami rencanakan tetapi selalu saja tertunda dan tertunda... dan beberapa teman menaggapi ajakan teman tersebut termasuk aku.... tetapi dalam hatiku paling batal lagi..., beberapa hari itu perbincangan di grup WAku tetap membahas masalah liburan, dan tiba2 salah satu teman inisiatif untuk menelpon per orang, biar bisa di passtikan apakah benar2 akan berangkat atau tidak... dan dari kesepakatan... kami berencana berangkat liburan ber 6 orang saja.., saya, warni, ani, inci, mala dan muspi... dengan perencanaan mala dan muspi menyusul di hari rabu... dan ternyata mereka berdua batal berangkat... dan jadilah kami hanya ber4 saja melakukan perjalanan ini... setelah urus sana mari, membeli tiket, mencari penginapan dll... maka di sepkatilah kami berangkat ke bali pada hari minggu tanggal 8 mei 2017.....

8 Mei 2017
Pagi-pagi sekali aku bersiap untuk berangkat ke bandara Sorowako, karena pesawatku ke Bali berangkat di pukul 9.10 Wita..., pukul 06.30 aku sudah mengangkasa di langit lepas dan pukul 07.30 aku sudah tiba di Makassar, dua orang temanku telah menunggu di terminal keberangkatan Sultan Hasanuddin airport... setelah mengurus barang-barang, aku menuju ke terminal keberangkatan dan disinilah aku bertemu dengan warni dan inci... setelah cek in... pukul 9.10 kamipun bertolak menuju Bali...., oh iya teman aku yang satu lagi (ani) sudah tiba di Bali semenjak hari sabtu kemarin... dan beliaulah yang bertugas menjemput kami di bandara Ngurah Rai.... setelah 1 jam 30 menit di atas pesawat kami tiba di Bali pukul 10.40 menit dimana tidak ada perbedaan waktu antara Makassar dan Bali..., kami tiba di bali dan di sambut dengan hujan yang lumayan deras... dan karena dari Makassar tadi kami belum sarapan (saya khususnya dari Sorowako), maka sebelum melakukan aktifitas kami selanjutnya kami sempatkan mengisi pertu dulu di seputaran bandar udara Ngurah Rai, gak mau makan yang biasa-biasa saja, kami memilih ayam betutu dan plecing kangkung yang menjadi makanan khas sini...., selesai makan kami bernagkat ke penginapan (kami menginap di hotel Harris), menyimpan barang, dan sholat dhuhur lalu berangkat ke destinasi kami yang pertama.
Tujuan awal kami adalah DMZ atau Dream Museum Zone, tempat foto2 tiga dimensi yang di jamin akan membuat kita berdecak kagum dengan hasilnya...., di sini kami di pungut bayaran 100ribuan perkepala, dan bebas mau foto di mana saja... khusus saya... krn udah di bayar mahal-mahal (hehehe), maka foto aja semua di lokasi tersedia..., cukup sore kami meninggalkan lokasi ini, dan kami berangkat menuju krisna dan Joger pusta oleh-oleh Bali... maklumlah karena ibu-ibu selera belanjanya lumayan gede... maka yang di cari pertama adalah pusat oleh-oleh ckckckck...., setelah puas melihat-lihat dan belanja (hhfftt), akhirnya kami meninggalkan tempat tersebut dan menuju Discovery Beach.. kenapanya namanya discovery??, karena letak pantai ini pas di belakang Discovery Mall..., sebenarnya pantai ini bersambungan dengan pantai kute yang terkenal itu... ^__^, tapi di hari pertama ini kami gak ke kute dulu karena waktu yang agak mepet... sambil menikmati senja di pantai ini, akhirnya kami memutuskan untuk meninggalkan tempat ini dan bersiap untuk sholat magrib, dan mencari tempat makan..., dan setelah keliling2 cari tempat makan, akhirnya di pukul 20.00 malam kami kembali ke penginapan untuk beristirahat....




DMZ Studio... kereeennn

Discovery Beach

9 Mei 2017
Pukul 8.00 Pagi kami sudah berangkat untuk menuju kunjungan kami yang berikutnya, tujuan kami yang pertama adalah Pura Taman Ayun..., seperti kebanyakan tempat-tempat ibadah di Bali, pura ini juga memiliki arca-arca dan patung-patung yang sungguh menabjubkan... puas berkeliling disini, akhirnya kami melanjutkan perjalanan kami selanjutnya yaitu bedugul, di sini kami mengunjungi Bali Botanic Garden atau kebun raya Bali... disni cuacanya sangat sejuk karena kebun raya ini berada di ketinggian, di botanic garden ini... kita bisa melihat berbagai macam jenis tanaman, mulai dari bibit2 hingga pohon-pohon raksasa... disni ada pula aktivitas petualangan yang pasti di sukai oleh anak-anak namanya Bali Treetop, semacam arena outbond gituuu... oh iya, tiket untuk petualangan treetop dan masuk ke dalam botanic garden terpisah yach guys.... 
Setelah puas keliling2 dan foto-foto ^^, akhirnya kami meninggalkan kebun raya bali, dan menuju Pura Ulun danu, sebelum kami ke pura Ulun Danu kami sempatkan dulu singgsh tuk sholat dan mencicipi strobery yang dijual oleh2 ibu2 yang ada di sekitar masjid..., Pura ulun danu berada di tengah danau alami, yang sewaktu kami berada di sana danau lagi dalam kondisi pasang... soo, kami tidak dapat mendekati pura tersebut secara dekat... karena di sekelilingnya telah tergenang dengan air danau... pemdangan di sana keren guys... penggabunggan antara danau, cuaca sejuk dan nuansa religius yang kental sekali... banyak spot-spot foto yang sangat sayang untuk di lewatkan...., dan setelah cukup lama berkeliling di sana, akhirnya kami berangkat menuju destinasi selanjutnya yaitu tanah lot...., jam 4.30 sore hari kami tiba di tanah lot... masih ada waktu sekitar 1 jam stgh  sebelum sunset... kami sengaja hari itu bergerak ke tanah lot agak sorean biar bisa dapat sunset di sini..., dan sebelum ke tanah lot, dan sambil nunggu matahari agak turun, kami singgah bentar di pasar2 yang ada di sekitar tanah lot, maklum ibu2 memang doyan belanja.... akhirnya di jam 5 lewat kami menuju tanah lat dan MasyaAllah.... pemandagan di sini sungguh luar biasa... laut, sunset, awan biru, dan ratusan wisatawan menjadikan tempat ini seperti primadona...., karena terkagum-kagum menikmati pemandnagan disini... gak kerasa sepatuku telah di penuhi oleh air laut... ckckck..., hampir magrib kami meninggalkan tempat ini...., stelah sholat magrib, dan mencari tempat makan malam... akhirnya kami tiba di hotel di pukul 9.30 malam.....

Pura taman ayun

Botanic Garden

Pura ulundanu

Tanah Lot

Masih Tanah Lot

10 Mei 2017
Sama seperti kemarin, setelah sarapan dan bersiap... pukul 8.00, kami memulai perjalanan kami lagi..., tujuan kami yang pertama adalah Goa Gajah..., Tempat ini sebenarnya adlah pura juga, tetapi di sekitar pura tersebuut ada goa yang bisa kita akses ke dalam... (jaraknya gak terlalu ke dalam ko' dari mulut goa... jadi jangan takut kegelapan yach) akses untuk ke goa gajah ini menurun ke bawah guys, lumayan melewati beberapa anak tangga, tapi tenang guys,, gak capek2 amat kok hehe..., setelah kami rasa cukup berkeliling disini, selanjutnya kami berangkat menuju pura Tirta Empul tanpak siring, kalau kalian ke Bali salah satu obyek wisata yang tidak boleh kalian lewati adalah tempat ini... disini akan kalian liat mata air yang di gunakan masyarakat pemeluk agama hindu untuk permandian sekaligus memohon tirta suci, sewaktu aku berkunjung kemarin, aku pas berada di sana ketika ritual keagamaan sedang berlangsung..., dan dari perbincnagan dengan supir yang mengantar kami disini... masyarakat yang datang untuk berdoa di tempat ini bukan saja berasal dari sekitar tempat tersebut... banyak yang berasal dari daerah yang jauh, dan ketika aku melihat permandian di sana... isinya bukan hanya masyarakat hindu yang sedang berdoa.. tetapi banyak juga wisatawan mancanegara yang ikutan mandi disana (entah hanya mandi2 saja atau mereka memohon seseuatu entahlah.... hehehehe), setelah dari sini... perjalanan kami berlanjut ke  Gunung Batur kintamani..., disini kami kembali menikmati hawa pegunungan yang sejuk... di sekitar perjalnan kintamani banyak sekali disediakan rumah makan dengan sistem paket.. artinya kita membayar untuk 1 paket per kepala, dan boleh makan sepuas2nya... kami kemarin sempat mencobanya... makan dengan pemandangan gunung dan danau batur di depan kami.... anw.. kalo kalian adalah tipe yang tidak doyan makan ada baiknya gak usah makan di salah satu resto paketan begini guys karena sayang duitnya, makan seupil, tpi bayarnya sperti unk berempat...  hehehe(memang lumayan mahal guys, mungkin ini yang menjadi penyebab resto2 tersebut lebih banyak di isi oleh wisatawan mancanegara daripada wisatwan lokal)....
Setelah dari menikmati pemendangan gunung dan danau batur, selanjutnya kami hendak berangkat ke terasering atau sawah bertingkat... tpi karena teman-teman ada yang bilang gak usah kesini... maka perjalanan kami selanjutnya adalah ke air terjun Tegenungan.... air terjun ini adalah air terjun yang dekat dari kota denpasar... waktu bernagkat karena merasa air terjun ini jauh sekali.. itu di karenakan kami sebelumnya berangkat dari kintamani..., untuk sampai ke air terjun ini maka kita harus menuruni beratus anak tangga dari lokasi parkir mobil kita... saat turun ke lokasi air terjun, belum terasa apa-apa... tapi pas kembali dari aair terjunnya... kaki rasa-rasanya gempor karena harus melewati ratusan anak tangga dan mendaki... bagi saya yang memang jarang olahraga (hehehe), ini cukup menguras tenaga sehingga dengan terpaksa... aku beberapa kali singgah di perjalanan menuju parkiran untuk ngambil nafas dulu hahahaha.... (sempat berfikir dulu sebelum turun... turun gak...turun gak..., tapi sdh smpe sini juga masak gak turun ^^), setelah lelah dari sini akhirnya kami melanjutkan perjalanan ke pantai kuta... yyuupp, sengaja kami ngambil perjalnan pantai di sore hari biar dapat sunset lagi.... dan sampelah kami di kutaaa.... setengah jam sebelum matahari terbenam.... dan sekali lagi MasyaAllah... sungguh benar2 indah pemdangan di sana... byk turis yang datang hanya sekedar duduk-duduk sambil nikmatin matahari tenggelam, ada yang datang lengkap dengan peralatan fotonya (mungkin hunting sunset), dan bagi kami cukup berjalan-jalan dan foto2 di pinggir pantai sambil menunggu magriban... maka nikmati Tuhanmu yang manakah yang engkau dustakan????, setelah dari kuta aku yang memang lagi halangan pagi harinya... gak langsung pulang ke hotel dulu..., berdua wrni aku memisahkan diri dengan ani dan inci... mereka berdua ke hotel, aku dan warni kembali ke pusat oleh-oleh joger dan krisna untuk membeli beberapa titipan teman-teman....
setelah berkeliling dan keranjang belanjaan sudah penuh..., kamipun kembali ke hotel unk istirahat... jam 10 malam kamipun tiba di hotel...

goa gajah
tanpak siring

masih goa gajah

Tirta empul tanpak siring

gunung batur


Tegenungan waterfall... ini foto dari kejauhan yach (lokasi parkir), udah gak sanggup foto2 di bawah hehe...

Tegenungan... masih butuh jln kaki dikit sampe ke lokasinya... 

kute...

Sunset at Kute
11 Mei 2017
Pagi harinya kami melanjutkan perjalanan menuju destinasi berikutnya, pagi ini kami berkunjung ke hutan magroove yang masih ada di dalam kota denpasar... hutan ini memiliki jembatan2 yang nantinya akan berakhir di laut lepas... memang lumayan jauh sich berjalan kaki di sepanjang hutan ini.. tapi terbayarkan ko' dengan pemandangan yang asri disini... bagi saya pribadi... ini adalah tempat favorit kedua ku setelah hutan raya bedugul dalam perjalnan ini...., setelah cukup mengitari jembatan2 hutan magroove, kami selanjutnya bergerak menuju GWK, atau Garuda Wisnu Kencana.... disini terdapat patung-patung yang besarnya Naudzubillah..., disni bisa pula kita saksikan tari2an khas Bali dan film 3 dimensi tentang bali, semuanya sudah masuk di pembayaran tiket di awal yach guys... makax tiketnya lumayan mahal disini....., okay beranjak dari GWK disiang hari yang bolong (hehehe), kami melanjutkan perjalnan menuju pantai pandawa... pantai ini di penuhi dengan para pengunjung domestik dan rata-rata yang berkunjung adalah anak-anak sekolahan di daerah sekitar jawa... disini banyak di siapkan kayak2 kecil untuk di gunakan para pengunjung unk berkayak ria..., dan bagi kami cukup mengitari pantai di pesisrnya kami sudah merasa cukup oh iya di pantai ini terdapat pula patung pandawa lima guys, sangat keren untuk jadi spot foto^^... sehabis dari pantai pandawa kami bertolak menuju pecatu... di sana yang paling awal kami kunjungi adalah Dreamland beach... untuk masuk ke pantai ini, kita hanya di perbolehkan mengendarai kendaraan khusus yaitu mobil yang bentuknya seperti odong2 (aku gak tau apa namax), dan kebalikan dari pantai pandawa... di dreamland beach ini pengunjungnya paling banyak turis dari mancanegara... turis lokalnya hanya bisa di hitung dengan jari guys..., mungkin di karenakan di pantai ini ombaknya sangat bagus dan sangat baik digunakan untuk olahraga surfing... rata2 aku liat turis yang datang ke sini menyewa atau membawa papan surfing, atau untuk turis yang wnitanya... selonjorang di tepi pantai sambil berjemur adalah kegiatan yang menyenangkan (kalo kami berempat sich, duduk manis saja di bwah payung2an yang banyak di sewakan, sambil cerita2 dn menyaksikan kegitan para turis, alergi dengan panas matahari hahahaha)... agak sorean dikit, kami bernjak dari dreamland beach... kami berangkat menuju uluwatu..., dan sinalah akan kami menunggu sunset pula..., awalnya kami tidak ada niatan untuk menonton tari kecak... (yang tiketnya di beli terpisah sama tiket masuk), cuma karena lokasi tari kecak sudah full... dan tariannya di laksanakan bersamaan dengan sholat magrib... maka kamipun mengurungkan niat unutk menyaksikan tari kecak tersebut..., dan sekali lagi pemadangan di sna MasyaAllah bukan main indahnya...., setelah sholat magrib, kami kembali melanjutkan perjalnan... teman2 masih bergerak menuju pusat oleh2 untuk sekedar berbelanja... rencana awal kami..., di hari kamis kami ingin lanjutkan perjalnan menuju lombok... tapi karena sesuatu dan lain hal... maka niat iut kami urungkan (inci masih ada urusan kantor di makassar, aku masih ingin mengurus surat ket seahat di rs. daddi, dan ani masih harus mengurus motornya yang tertahan di bandara), so kami sepakat hari kamis kami harus balik ke makassar...., pukul 10.30 malam kami tiba di hotel ngepacking barang, bersih-bersih, dan tidur....


GWK

Pantai Pandawa

DreamLand Beach

Ulu watu

Hutan Magroove
Sunset At Ulu wtau

12 Mei 2017
Pagi-pagi sekali kami bangun untuk sekedar beberes lagi..., karena keberangkatan kami adalah pukul 11 siang... maka paling tidak kami sudah harus berada dibandara satu jam sebelumnya... setelah beberas dan merasa barang kami sudah tidak ada yang tertinggal pukul 9 kami berangkat menuju bandara... kami hanya bertiga karena ani, masih tinggal di bali utnuk mengurus beberapa keperluan, karena waktu kami masih lumayan banyak, maka kami meminta supir yang mengantar kami ke bandara untuk mampir sebentar lagi di pusat oleh-oleh bali untuk membeli beberapa yang masih ketinggalan..., pukul 10 kurang, kami sudah cek in di bandara... dan duduk manis di ruang tunggu, menunggu jadwal keberangkatan kami... dan... tepat pukul 11 kami berangkat menuju makassar, stgh 1 kamipun tiba di makassar, setelah mengurus barang kami yang sudah beranak pinak (hehehe), dan dengn di antar suami warni... aku dan inci bertolak menuju penginapan sederhana yang ada di daya, biar dekat dengan terminal.... sore harinya... kami janjian dengan mala dewi.. dan berangkat menuju ke rumahnya, dan sekedar memutari mall untuk nyari makan, dan beberapa barang..., lepas magrib barulah kami kembali ke daya... dan beristirahat...

13 Mei 2017
Pukul 7 pagi aku sudah siap, dan berdoa semoga urusanku di kota Makassar bisa selesai dengan baik..., segeralah aku berangkat menuju Rs. Daddy, dan alhamdulillah pukul stgh 1 siang urusankupun selesai, dan alhamdulillah malam harinya akupun meninggalkan kota Makassar menuju kembali ke sorwko...


Yach liburan ini memang singkat... tapi momen bertemu dengan teman lama yang sudah seperti saudar sendiri adalah kesempatan langka yang harus kita manfaatkan sebaik-baiknya... karena saudar bisa saja kita peroleh meski dari rahim yang berbeda........



"perjalanan 4 hari yang penuh dengan warna, dan semoga masih bisa jalan bareng di kesempatan lainnya"
   

Kamis, 18 Mei 2017

Dear God....


A lonely road crossed another cold state line
Miles away from those I love, purpose hard to find
While I recall all the words you spoke to me
Can't help but wish that I was there
Back where I'd love to be, oh yeah

Dear God the only thing I ask of you is
to hold her when I'm not around,
when I'm much too far away
We all need that person who can be true to you
But I left her when I found her
And now I wish I'd stayed
'Cause I'm lonely and I'm tired
I'm missing you again oh no
Once again

There's nothing here for me on this barren road
There's no one here while the city sleeps
And all the shops are closed
Can't help but think of the times I've had with you
Pictures and some memories will have to help me through, oh yeah
Dear God the only thing I ask of you is
to hold her when I'm not around,
when I'm much too far away



".................."