Minggu kemarin aku berniat membuat american risoles...., tetapi karena kesibukan d rumah sepupu yang anaknya akan nikah... maka rencana itu molor sampai d hari minggu, ketika hendak ke pasar... aku melewati rumah tetangga yang menjual lumpia mercon... sampai d pasar bukan bahan amris yang aku beli, entah tergiur oleh gambar atau mmg lagi mau coba buat lumpia... jadilah diriku membeli bahan-bahan untuk pembuatan lumpia... dengan sebelumnya mencari dulu di internet cara membuatnya hehehehe......, dan adapun hasil pencarian ku di intenet yang langsung aku aplikasikan, dan sedikit aku modifikasi adalah sebagai berikut :
Bahan kuli dan isian :
1. 350 gram Rebung yang masih baru (tapi klo aku pake naluri saja berapa byk yang ingin aku buat ^^)
2. 50 gram Udang kupas (atau sesuai selera, cincang kasar)
3. 2 sendok mkan Ebi (rendam dengan air panas dan haluskan)
4. Kulit Lumpia siap pakai ukuran besar (20 lembar)
5. 10 siung Bawang putih (cincang kasar)
6. 8 siung bawang merah (cincang kasar)
7. 1 sendok teh merica bubuk
8. 1 sendok makan kecap manis
9. 1 sendok makan kecap asin (aku tidak tambahkan ini)
10. 1 sendok makan minyak wijen (aku juga tidak menambahkan ini)
12. Minyak untuk menggoreng
13. Putih telur untuk merekatkan kulit lumpia
14. 2 sendok makan terigu dilarutkan bersama sedikit air (aku tidak menggunakan ini)
15. Bumbu kaldu sesuai selera
16. Garam secukupnya
Bahan Saos :
1. Cabe kecil (banyaknya sesuai selera)
2. 4 siung bawang putih cincang kasar
3. gula merah (banyaknya sesuai selera)
4. Asam jawa (banyaknya sesuai selerea)
5. 2 sendok makan sagu (dicairkan dengan sedikit air)
6. Air matang secukupnya
Cara membuat :
Iris-iris rebung berbentuk batang korek api dan sisihkan, tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum, setelah cukup harum masukkan semua bahan kecuali terigu cair..., jika bahan isian sudah cukup matang, maka tambahakan terigu yang di cairkan... tapi hari minggu kemarin aku tidak menambahkan terigu cair ke adonan isianku karena aku merasa isianku sudah cukup pas, meski tidak menambahkan terigu cair..., jika kalian membeli rebung yang jika di komsumsi agak pahit sedikit, ada baiknya rebung di rebus sampai setengah matang terlebih dahulu sebelum di olah.....
Stelah isian matang, ambil satu lembar kulit lumpia dan isi dengan bahan isian lalu gulung dengan berbentuk amplop, lakukan sampai bahan isian habis dan sisihkan....
Panaskan minyak di atas api sedang dan goreng lumpia sampai berubah warna manjadi golden brown... goreng sampai semua lumpia habis...
Cara membuat saos :
Masak gula, cabe yang sudah di haluskan, bawang putih yang di cincang kasar, gula merah, dan asam jawa di atas api sedang dengan sedkit air atau sesuai selera tambahkan garam dan penyedap rasa dan tunggu smpai campuran saos medidih, setelah mendidih saring campuran saos tadi dan kembali didihkan... setelah mendidih matikan api dan tuang sagu yang sudah dilarutkan tadi sedikit demi sedikit ke dalam campuran saos smpai saos mengental...... masak kembali sampai mendidih....
Yuuuppzzz.... lumpia isi rebung ini sangat nikmat jika di nikmati masih dalam keadaan hangat dan jika teman-teman "malas" membuat saos, bisa diganti denga saos botolan atau cabe rawit hijau.... dan selamat mencoba........^^
"weekend ceria"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar