Seumur-umur baru aku rasakan yang namanya sakit gigi......, ternyata gak ada enak2nya sama sekali mau tidur salah, mau jalan salah, mau makan lebih2 salah....., awalnya aku sedikit heran, gigiku gak ada yang lubang sama sekali, aku cari2 sendiri (sambil melihat d depan cermin), gigiku sepertinya baik2 saja... tapi kenapa ada rasa yang ngilu di bagian gigi atasku...., setelah ditahan-tahan dan akhirnya tidak tahan... ^^, maka dengan malas2an berangkatlah aku ke rs untuk berjumpa dengan dokter gigi....
Dokter gigi mengatakan bahwa gigiku yang sakit adalah gusinya... itu di karenakan karang gigi yang agak banyak, dan dr. jg bertanya kapan diriku terakhir bertemu dengan dr. gigi untuk memeriksakan kondisinya... dan gllleeeekkkk sudah lama bangettt... *karena aku sudah tidak ingat kapan terahir wkwkwk... dan wajar saja jika gigiku menjadi kurang sehat... dan si karang gigi menyudul si gusi, yang mengakibatkan ada space antara gigi dan gusi... (para dr gigi biasanya menyebutnya sebagai pocket) yang membuat gusi "menggantung"... akibatnya jika ada sisa2 makanan yg msk ke space itu dan susah untuk dibersihkan, maka mengakibatkan sakit pada gigi......
Anw setelah di periksa dan di bersihkan, gigiku menjadi lumayan nyaman.... tetapi 1 minggu kemudian kembali ku merasakan sakit.... dan ini sangat sakit... smpai air mataku keluar sendiri.... dengan menahan sakit aku hanya bisa tidur2an saja... krn wkt itu adalah hri libur (rs. vale hanya melayani di hari2 kerja), setelah menunggu 2 hari... dan akhirnya si gigi agak baikan dengan sendirinya^^.... kembali ku menuju dr. gigi dan cek percek,,, periksa sana mari... dan.... terengggggg.... ternyata yang menjadi penyebab sakit yang luar biasa adalah gigiku retak...., dan saran dokter giginya hrs di cabut..., tetapi karena retaknya belum parah2 amat... maka si gigi di tambal saja dulu sambil menunggu perkembangan selanjutnya....., dan setelah di tambal... alhamdulillah gigiku mulai baikan...., namun sayangnya... ada rasa takut untuk menggunakan si gigi untuk mengunyah.... @_@
Seminggu berlalu.... dan diriku kembali lagi ke dr gigi untuk mengecek kondisinya..., sambil merawat beberapa gigi yg hrs d rawat... (jd rajin ke dr gigi... krn baru ngerasain sakit gigi hehehe), ternyata oleh dr, gigi tadi harus di biasakan untuk mengunyah agar lidah dan rahang di sisi sebelah mulut tetap berfungsi dan tidak membuatnya kaku......
so.... guys sebelum kalian merasakan sakit gigi yang dahsyat^^, maka rajinlah berkunjung ke dr gigi, minimal 6 bulan sekali, jangan tunggu sakit gigi dl baru ke dr gigi.... ntar menyesallll (kaya" saya) hehehe..................
"pengalaman pertama sakit gigi hhhuufftt"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar